Ini adalah beberapa faktor umum yang mempengaruhi terjadinya hubungan sosial.
Faktor - Faktor tersebut adalah sebagai berikut:
Sugesti,
yaitu mempengaruhi orang lain dengan berbagai cara (pendapat, dorongan atau
lainnya) supaya orang tersebut mengikutinya.
Imitasi,
yaitu proses belajar seseorang dengan cara meniru atau mengikuti prilaku orang
lain. Melalui proses imitasi seseorang dapat mempelajari nilai (hal-hal yang
berguna) dan norma (aturan) dalam masyarakat.
Identifikasi,
yaitu menjadikan dirinya sama (identik) dengan orang lain karena disebabkan
adanya dorongan kekaguman terhadap orang lain (tokoh idola)
Simpati,
yaitu perasaan emosional seseorang seperti rasa suka, setuju, atau susah kepada
orang lain (ikut merasa susah jika orang lain ditimpa bencana)
Empati,
yaitu keadaan mental yang membuat seseorang merasa atau mengidentikasi dirinya
dalam keadaan perasaan atau pikiran yang sama dengan orang atau kelompok lain.
Empati lebih tinggi tingkatannya dari simpati, karena empati merupakan
kelanjutan dari simpati. Empati itu merupakan bentuk perbuatan nyata untuk
mewujudkan rasa simpati.
Demikian semoga bermanfaat. Terima Kasih.
Mari ikuti terus artikel-artikel berikutnya!
Labels:
Sosiologi
Thanks for reading BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI HUBUNGAN SOSIAL. Please share...!
1 Comment for "BEBERAPA FAKTOR YANG MEMPENGARUHI HUBUNGAN SOSIAL"
mohon info sumber buku nya dong min