Arti Penting Lingkungan Hidup
Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Pembahasan kali ini berkaitan atau sebagai kelanjutan dengan apa yang kita bahas kemarin yakni Lingkunngan Hidup. Oke langsung saja kita memulaikan:
Sudah kita bahas kemarin bahwa manusia dengan lingkungan hidupnya baik hewan, tumbuh-tumbuhan dan benda-benda mati merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan, saling melengkapi dan saling mempengaruhi dalam upaya menjalankan dan mempertahankan hidupnya (Unsur Organik).
Manusia hidup dari unsur-unsur lingkungan hidupnya. Udara dibutuhkan untuk bernafas, air untuk minum dan untuk keperluan lainnya . Tumbuhan dan hewan diperlukan untuk memenuhi bahan makanan, tenaga dan kesenangan. Lahan atau tanah digunakan manusia untuk keperluan tempat tinggal dan pertanian. Pendeknya manusia yang paling berperan penting dan paling besar dalam memanfaatkan sumber daya alam yang tersedian di lingkungannya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Hal ini tidak mengeherankan karena dengan segala kemampuan yang dimiliki terutama akal, manusia tidak hanya dapat menyesuaikan diri, tapi manusia juga dapat memanfaatkan potensi/manfaat lingkungan untuk lebih mengembangkan kualitas hidupnya.
Baik mari kita merinci manfaat atau arti pentingnya lingkungan hidup bagi manusia.
Lingkungan Hidup mempunyai beberapa arti penting sebagai berikut:
1. Lingkungan sebagai tempat tinggal(Habitat)
Lingkungan yang baik dan terawat akan menjadi habitat atau tempat tinggal yang baik bagi manusia dan hewan. Dengan linkungan yang baik dan terawat atau lingkungan yang terjaga kelestariannya, makhluk hidup dapat berinteraksi dan berkembang biak dengan baik untuk meneruskan keturunannya.
2. Lingkungan sebagai tempat mencari makan (Niche)
Lingkungan hidup secara alami menyediakan sumber makanan bagi makhluk hidup yang ada di dalamnya. Sumber makanan yang dibutuhkan oleh manusia bisa berupa tumbuhan dan hewan. Ketersediaan sumber makanan ini secara mekanisme membentuk apa yang di maksud dengan rantai makanan (piramida makanan). Piramida makanan ini harus terjaga dengan baik, karena satu saja dari piramida makanan itu terputus atau musnah, maka akan berakibat fatal bagi kelangsunngan hidup makhluk yang lainnya termasuk manusia.
Untuk memudahkan pemahaman kita tentang piramida atau rantai makanan ini, mari kita pahami contoh berikut: Padang rumput merupakan bahan makanan ternak seperti sapi, kambing dll. Apabila padang rumput tersebut musnah maka akibatnya segala binatang pemakan rumput seperti sapi dan kambing tersebut ikut mati atau musnah, karena tidak punya bahan makanan. Karena binatang pemakan rumput musnah maka akibatnya binatang pemakan daging seperti Harimau dan serigala juga ikut musnah karena tidak ada binatang pemakan rumput yang bisa dimakan, begitu seterusnya sampai mempengaruhi kelangsungan hidup manusia.
3. Lingkungan sebagai wahana bagi keberlanjutan kehidupan
Sebagai wahana kelangsungan hidup, lingkungan menyediakan berbagai kebutuhan
vital, seperti oksigen, nitrogen, air, dan sebagainya yang mengatur proses
keberlanjutan kehidupan. Lingkungan hidup merupakan tempat berinteraksinya
makhluk hidup yang membentuk suatu jaringan kehidupan. Di dalamnya terdapat
berbagai siklus yang menunjang kehidupan, seperti siklus energi, siklus air, dan
siklus udara. Siklus-siklus ini merupakan sistem yang mengatur proses
keberlanjutan kehidupan.
Kita cukupkan sampai disini, Terima kasih anda telah membaca artike kami yang berjudul Arti Penting Lingkungan Hidup semoga bermanfaat bagi kita semua dan penulis mendapat pahala dan ridha dari Allah SWT. Amin Ya Rabbal 'Alamin. Wassalamu'alaikum Wr. Wb.
Labels:
geografi
Thanks for reading Arti Penting Lingkungan Hidup. Please share...!
0 Comment for "Arti Penting Lingkungan Hidup"