Pengaruh Lokasi Terhadap Transportasi Air - Negara-negara kita adalah negara
kepulauan. Tersebar ada ribuan pulau di Indonesia ini. Setiap pulau dipisahkan
oleh selat, laut yang menghubungkan antara pulau yang satu dengan pulau yang
lainnya. Belum lagi sungai-sungai baik besar maupun kecil dan danau-danau yang
hampir ada di setiap tempat di nusantara. Belum lagi samudra Hindia/Indonesia
dan samudra Pasifik yang mengapit negara kita. Tidak pelak lagi, negara
Indonesia mempunyai perairan yang sangat luas, bahkan luasnya 2/3 atau kurang
lebih 70% dari luas daratannya. Dan juga tidak berlebihan kiranya kalau kita
menjuluki diri sebagai negara maritim terbesar di dunia.
Lokasi Indonesia yang kita gambarkan
seperti di atas tadi memiliki pengaruh yang sangat besar terhadap prilaku
kehidupan berbangsa dan bernegara, termasuk dalam segi transportasi air.
Mobilitas manusia dan benda/barang dari suatu tempat ke tempat lain atau dari
suatu pulau ke pulau lain membutuhkan sarana dan prasarana transportasi air yang
sangat besar. Sampan, perahu, kapal merupakan sarana transportasi yang biasa
digunakan di air. Karena besarnya kebutuhan akan alat atau kendaraan angkut air
inilah maka pemerintah menggalakkan kegiatan industri perkapalan dalam negeri
seperti PT. PAL yang dimiliki negara dan industri-industri perkapalan yang
ditangani oleh swasta. Maka Indonesia pun mampu membuat kapal-kapal penumpang
dengan kapasitas besar, bahkan kapal perang untuk menjaga kedaulatan perairan
nusantara.
kita harus berbangga tidak setiap
negara mampu di bidang industri perkapalan ini, namun bangsa Indonesia sejak
jaman nenek moyang kita dahulu sudah mampu membuatnya. Bukti kehebatan nenek
moyang kita dahulu adalah dapat dilihat dari keterampilan masyarakat Bugis
Sulawesi dalam mengembangkan teknologi perahu layar. Teknologi perahu layar yang
dikenal dengan kapal Pinisi terkenal ke berbagai negara dan mampu digunakan
untuk mengarungi samudra ke berbagai wilayah Indonesia dan luar negeri. Di
Makasar, Sulawesi Selatan, terdapat Museum Pinisi yang dapat anda kunjugi untuk
mengetahui sejarahnya.
Apabila dalam transportasi darat banyak diperlukan jalan raya,
maka dalam transportasi air yang lebih banyak diperlukan adalah sarana berupa
dermaga dan pelabuhan. Pelabuhan Lembar di Lombok dan Pelabuhan Padangbai di
Bali merupakan pelabuhan tempat bersandarnya kapal-kapal dan penumpang yang
menuju ke Lombok atau ke Bali. Sedangkan dermaga tempat bersandarnya perahu dan
penumpang yang ada di sungai.
Sungai-sungai di Indonesia, seperti Sumatra, Kalimantan, dan
Papua, banyak yang dapat dilalui oleh kapal-kapal kecil dan kapal-kapal besar.
Jadi selain tranpsortasi laut, di beberapa wilayah di Indonesia terdapat
transportasi sungai. Sarana transportasi air melalui sungai telah berjalan sejak
zaman dahulu. Sarana transportasi sungai mampu menghubungkan antar daerah di
suatu pulau di Indonesia. Transportasi air tidak hanya untuk mobilitas manusia
saja tetapi juga dari dulu digunakan untuk distribusi barang dalam kegiatan
perdagangan.
Salah satu kota di Indonesia yang sampai sekarang menganggap
transportasi sungai sebagai salah satu transportasi utama adalah kota
Banjarmasin di Kalimantan Selatan. Kota ini berada dekat muara Sungai Barito.
Sungai Barito merupakan prasarana transportasi penting di Kalimantan Selatan.
Sungai tersebut menghubungkan kota Banjarmasin dengan daerah-daerah lain di
Kalsel, bahkan terhubung sampai ke Kalimantan Tengah. Banjarmasin merupakan
salah satu daerah di Indonesia yang sangat banyak sungainya, sehingga memperoleh
sebutan “kota seribu sungai”.
Kesimpulan
Pengaruh lokasi terhadap transortasi air di Indonesia sangat
besar peranannya dalam kehidupan masyarakat. Transportasi air merupakan
transportasi yang paling besar pengaruhnya dalam menghubungkan antar pulau di
Indonesia bahkan hubungan dengan luar negeri sejak ribuan tahun yang lalu. Lagu
nenek moyangku seorang pelaut adalah lagu untuk menggambarkan kehebatan nenek
moyang kita dalam mengarungi samudra. Dan nyata bagi kita, perairan bukan
sebagai pemisah antar pulau, tetapi menjadi jembatan penghubung antar pulau.
Labels:
geografi
Thanks for reading Pengaruh Lokasi terhadap Transportasi Air. Please share...!
0 Comment for "Pengaruh Lokasi terhadap Transportasi Air"